Gelar Karya P5 Ke-2 Topik Kearifan Lokal

smp6

SMP Negeri 6 Temanggung menggelar kegiatan Gelar Karya Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5) Topik Kearifan Lokal dengan tema ‘Seni Budaya dan Kuliner Daerahku’ bertempat di Lapangan SMPN 6 Temanggung, Sabtu (14/01/2023).

10-51-02

Bupati Temanggung, HM Al Khadziq, Kepala Dinas Pendidikan, Kepemudaan dan Olahraga Agus Sudjarwo, Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Saltiyono Atmadji, Kepala Bidang Pembinaan SMP Wisnu Adi Purnomo, Pengawas SMP Wahyudiyono juga turut hadir dalam kegiatan tersebut.

melukis

Pada Projek ini diharapkan dapat membangun dimensi Profil Pelajar Pancasila yakni berkebinekaan global, kreatif, mandiri dan gotong royong. Pada proyek ini peserta didik belajar tentang kearifan lokal khususnya tari jaran kepang, seni melukis jaran kepang dan makanan serta minuman khas yang ada di daerah Temanggung.

jk

makanan-tradisonal

flashmop